Seminar Universitas PGRI Semarang, SEMINAR NASIONAL HASIL-HASIL PENGABDIAN 2017

Font Size: 
PEMANFAATAN ALAT PERMAINAN EDUKATIF (APE) UNTUK KEGIATAN BERCERITA BAGI KADER POS PAUD DI KELURAHAN PALEBON
Joko Sulianto, Fajar Cahyadi, Mei Fita Asri Untari, Sukamto Sukamto, M Arief Budiman

Last modified: 2017-11-02

Abstract


Kegiatan IbM bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada kader pos PAUD untuk dapatmemahami, menganalisis dan membahas informasi/pengetahuan tentang pemanfaatan alatpermainan edukatif dengan memanfaatkan barang bekas. Untuk mewujudkan pembelajaran yangmenyenangkan dan bermanfaat bagi anak-anak maka kader pos PAUD di Kelurahan PalebonKecamatan Pedurungan kota Semarang diberikan pelatihan tentang kegiatan bercerita denganpemanfaatan barang bekas. Pos Paud ini dikelola oleh kaderpos PAUD di setiap RW. DiKelurahan Palebon terdapat 3 pos paud yang telah didirikan tetapi, belum semua maksimal karenaperan serta ibu-ibu terkesan kurang serius. Setelah dilakukan wawancara dengan Ketua PKKkelurahan Palebon, didapatkan permasalahan yaitu kurangnya kemampuan ibu-ibu PKK sebagaikader Pos Paud dalam memberikan pelajaran. Melalui analisis situasi inilah maka tim IbM dariUniversitas PGRI Semarang memberikan alternatif dengan penggunaan APE dalam pembelajarandi pos Paud. Tim IbM Universitas PGRI Semarang memberikan pendampingan dalam pembuatanAPE yang sederhana dan dapat digunakan untuk pembelajaran.Kegiatan ini terdiri atas empatsesi, sesi pertama yaitu pemberian pendalaman materi mengenai kegiatan pembelajaran dan teoribelajar bagi anak usia dini, sesi kedua yaitu pemberian materi mengenai media pembelajaran, sesiketiga yaitu pendampingan pembuatan APE sederhana, sesi keempat yaitu penguatan dalampenggunaan APE untuk pembelajaran anak usia dini.Setelah dilakukan kegiatan ini pengetahuanibu-ibu PKK menjadi bertambah dan dapat membuat APE sederhana serta penggunaannya. Saranyang dapat disampaikan adalah APE sederhana dapat memberikan stimulus yang positif bagianak usia dini.

Kata Kunci: APE, Kegiatan Bercerita, Kader Pos PAUD


Full Text: PDF 161-165