Seminar Universitas PGRI Semarang, SEMINAR NASIONAL PGSD 2017

Font Size: 
KEEFEKTIFAN MODEL PEMBELAJARAN TPS (THINK PAIR SHARE) DENGAN MEDIA ANIMASI INTERAKTIF TERHADAP HASIL BELAJAR PADA MAPEL IPA
Cahya Wulan Sari, Fine Reffiane

Last modified: 2018-03-19

Abstract


Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya hasil belajar pada mapel IPA siswa kelas III SD N Sarirejo Demak. Untuk itu perlu diadakan penelitian tentang keefektifan model pembelajaran TPS (Think Pair Share) dengan media animasi interaktif terhadap hasil belajar pada mapel IPA siswa kelas III SD N Sarirejo Demak. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah:  Bagaimana keefektifan  model pembelajaran TPS (Think Pair Share) dengan media animasi interaktif terhadap  hasil belajar pada mata pelajaran IPA siswa kelas III SD N Sarirejo Demak Tahun Pelajaran 2017/2018 ?. Jenis penelitian  ini adalah  penelitian eksperimen. Desain penelitian ini adalah One Group Pre Test and Post Test. Data penelitian ini berupa hasil belajar siswa kelas III SD N Sarirejo Demak yang berjumlah 40 siswa yang dianalisis dengan menggunakan rumus uji t. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan  bahwa  berdasarkan hasil perhitungan uji t diperoleh thitung = 3,001. Dari daftar distribusi t dengan dk = n -1  = 40 – 1 = 39 diperoleh 2,03. Karena 3,001 > 2,03 maka Ho ditolak, sehingga dapat disimpulkan bahwa ada  keefektifan model pembelajaran TPS dengan media animasi interaktif terhadap  hasil belajar pada mapel IPA siswa kelas III SD N Sarirejo Demak. Saran yang dapat diambil dalam penelitian ini adalah supaya model pembelajaran Think Pair Share dapat digunakan sebagai salah satu alternatif guru dalam mengajar. Penggunaan media pembelajaran yang inovatif diharapkan dapat meningkatkan aktivitas  dan hasil belajar siswa.

Full Text: PDF