Seminar Universitas PGRI Semarang, SEMINAR HASIL-HASIL PENELITIAN 2017

Font Size: 
PENGARUH KONSUMSI SUSU JAGUNG TERHADAP PENURUNAN KADAR KOLESTEROL PADA LANSIA
Kartika Dian Listyaningsih, Hutari Puji Astuti, Ika Budi Wijayanti

Last modified: 2017-11-02

Abstract


Jagung merupakan salah satu makanan yang dikomsumsi sehari-hari. Selain rasanya yang enak, jagung juga kaya akan
nutrisi dan dapat mengobati berbagai macam penyakit. Jagung, merupakan sumber pangan alternatif yang kaya
akan nutrisi penting dan serat. Selain itu jagung merupakan salah satu bahan makanan pokok yang memiliki kedudukan
penting setelah beras bagi masyarakat Indonesia. Salah satu jenis jagung yang banyak dimanfaatkan adalah jagung
manis (Zea mays sacc). Jagung memiliki manfaat yang baik bagi kesehatan, seperti sumber yang kaya kalori,
pencegahan kanker usus dan wasir, kaya vitamin, mengandung mineral, bersifat antioksida, melindungi jantung,
mendegah anemia, menurunkan kan kolesterol jahat, perlindungan terhadap diabetes dab hipertensi serta bermanfaat
sebagai pembuatan kosmetik. Menurut Jurnal Biokimia Nutrisi, konsumsi minyak kulit jagung menurunkan kolesterol
LDL plasma dengan mengurangi penyerapan kolesterol oleh tubuh. Kolesterol merupakan salah satu manifestasi dari
masalah gizi lebih, yang perlu mendapatkan perhatikan karena prevalensi kolesterol dari tahun ke tahun, baik di Negara
maju maupun Negara yang sedang berkembang. Tujuan penelitian adalah mengetahui pengaruh konsumsi susu jagung
terhadap penuruanan kadar kolesterol pada lansia. Penelitian ini menggunakan metode quasy experiment (eksperimen
semu) dengan rancangan one group pretest-postest design. Dilakukan Posyandu Lansia RW 06 Kelurahan Gonilan
Kecamatan Kartasura Kabupaten Sukoharjo. Waktu penelitian dilakukan mulai bulan Juli sampai dengan Agustus 2017.
Subyek penelitian yaitu Lansia berjumlah 34 orang. Hasil yang didapatkan dari 34 sampel adalah Nilai α value sebesar
0,000 < batas kritis 0,05 sehingga dapat disimpulkan tidak ada pengaruh pengaruh konsumsi susu jagung terhadap
penuruanan kadar kolesterol pada lansia.
Kata kunci : Susu Jagung, SenamLansia, Tekanan darah, Kolesterol

Full Text: PDF 258-262