Seminar Universitas PGRI Semarang, SEMINAR NASIONAL SAINS & ENTREPRENEURSHIP V 2018

Font Size: 
Pengaruh Pembelajaran Materi Sistem Regulasi Berbantu Media Flashcard Bermuatan Sustainability terhadap Keterampilan Proses Sains dan Hasil Belajar Kognitif di SMA
Rifana Habiba, Eny Hartadiyati Wasikin Haryanti, Atip Nurwahyunani

Last modified: 2018-11-07

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pembelajaran materi sistem regulasi berbantu media flashcard bermuatan sustainability terhadap keterampilan proses sains dan hasil belajar kognitif di SMA. Pelaksanaan penelitian dilakukan pada semester genap tahun ajaran 2016/2017 dengan populasi penelitian yang digunakan yaitu kelas XI MIPA di salah satu SMA Negeri di Jepara. Sampel yang digunakan yaitu kelas XI MIPA 1 sejumlah 38 orang sebagai kelas kontrol dan kelas XI MIPA 5 sejumlah 37 orang sebagai kelas eksperimen. Teknik pengambilan sampel dengan menggunakan teknik purposive sampling dengan pertimbangan dari guru biologi. Desain eksperimen dalam penelitian ini adalah Quasi Experimental Design dalam bentuk Nonequivalent Pretest-Posttest Control Groupn Design. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini berupa tes tertulis bentuk pilihan ganda dengan jumlah soal sebanyak 25 soal untuk mengukur hasil belajar kognitif dan lembar observasi yang digunakan untuk mengetahui hasil keterampilan proses sains. Hasil uji-t  keterampilan proses sains siswa pada kelompok eksperimen dan kontrol, diperoleh  nilai thitung (13.631)>ttabel (1.67). Hasil analisis uji-t dari posttest pemahaman konsep kelompok eksperimen dan kontrol, diperoleh nilai  thitung (5.159)>ttabel (1.67). Hal ini menunjukkan keterampilan proses sains siswa dan hasil belajar kognitif berbeda signifikan antara kelompok siswa yang belajar dengan media flascard bermuatan sustainability dengan kelompok kontrol.

Kata Kunci : Belajar Kognitif , flascard, keterampilan proses sains, sistem regulasi,sustainability.


Full Text: PDF