Seminar Universitas PGRI Semarang, SEMINAR NASIONAL SAINS & ENTREPRENEURSHIP V 2018

Font Size: 
Identifikasi Keragaman Mangrove Berdasarkan Ciri Morfologi Dan Anatomi Di Pantai Blado Kecamatan Munjungan, Trenggalek
Wika Stya Novitasari, R. Bekti Kiswardianta, Muh. Joko Widiyanto

Last modified: 2018-11-07

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis-jenis mangrove yang terdapat di Pantai Blado serta mengetahui ciri morfologi dan anatomi dari masing-masing mangrove. Hasil dari identifikasi tersebut digunakan untuk bahan penyusun media pembelajaran berupa video untuk SMA. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Mei-Juni di dua stasiunyang telah ditentukan yaitu stasiun pertama yang tergenang air terus menerus dan stasiun kedua dengan tekstur tanah berlumpur. Penelitian dilakukan dengan tahap awal observasi, kemudian pengumpulan data morfologi dan terakhir adalah pengamatan anatomi stomata di Laboratorium Biologi Universitas PGRI Madiun. Hasil menunjukkan, terdapat 8 spesies dari 6 famili. Family Rhizoporaceae terdapat 3 spesies yakni Rhizophora mucronata, Ceriops decandra, Bruguiera gymnorhiza. Family Malvaceae spesies Hibiscus tiliaceus, family Guttiferae spesies Calophyllum inophyllum, family Sonneratiaceae spesies Sonneratia caseolaris, family Acanthaceae spesies Achantus ilicifolius, family Convulvaceae spesies Ipomea pes-caprae. Habitat yang berbeda menunjukkan ciri morfologi yang berbeda pada tumbuhan mangrove. Mangrove pada habitat tergenang air memiliki ciri mampu membentuk tegakan murni, memiliki akar napas (pneumatophor) berukuran besar dan lebih panjang serta daun lebar yang tebal. Pada stasiun berlumpur mangrove tidak mampu membentuk tegakan murni, akar napas (pneumatophor) lebih pendek.

Kata Kunci : keragaman mangrove, morfologi dan anatomi, habitat.


Full Text: PDF