Seminar Universitas PGRI Semarang, sens2

Font Size: 
STRATEGI PENINGKATAN KINERJA PEMASARAN UKM PENGOLAHAN KAYU DI KABUPATEN REMBANG
Maslichan Maslichan, dian dian ayu liana dewi dewi

Last modified: 2016-10-22

Abstract


Penelitian berjudul strategi peningkatan kinerja pemasaran UKM pengolahan kayu di Kabupaten Rembang bertujuan menganalisis pengaruh hubungan dengan pelanggan terhadap inovasi produk, pengaruh kreativitas program pemasaran terhadap inovasi produk, pengaruh hubungan dengan pelanggan terhadap peningkatan kinerja pemasaran, pengaruh kreativitas program pemasaran terhadap peningkatan kinerja pemasaran dan menganalisis pengaruh inovasi produk terhadap kinerja pemasaran dalam rangka peningkatan kinerja pemasaran UKM pengolahan kayu di Kabupaten Rembang. Target yang diharapkan dalam penelitian ini adalah didapatkan gambaran kongkrit strategi peningkatan kinerja pemasaran UKM pengolahan kayu di Kabupaten Rembang yang akan digunakan sebagai acuan untuk peningkatan usaha dalam pengembangan UKM. Populasi penelitian ini meliputi semua pelaku UKM pengolahan kayu Kabupaten Rembang. Penentuan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan teknik random sampling secara purposive yaitu memilih UKM pengolahan kayu dengan kriteria yang ditetapkan. Yang menjadi responden adalah manajer atau pemilik UKM. Tehnik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah model kausalitas atau pengaruh dan hubungan. Alat analisis yang digunakan dalam mengolah data untuk menguji hipotesis yang diiajukan adalah dengan menggunakan SEM (Structural Equation Model). Hasil penelitian menunjukkan hubungan dengan pelanggan berpengaruh signifikan terhadap inovasi produk dengan nilai koefisien Standardized sebesar 0,460. Kreativiats program pemasaran juga berpengaruh signifikan terhadap inovasi produk dengan nilai koefisien Standardized sebesar 0,378. Untuk selanjutnya hubungan dengan pelanggan juga berpengaruh siginifikan terhadap peningkatan kinerja pemasaran dengan nilai koefisien Standardized sebesar 0,264 begitu pula kreativitas program pemasaran juga berpengrauh signifikan terhadap  peningkatan kinerja pemasaran dengan nilai koefisien Standardized sebesar 0,514. Untuk inovasi produk juga berpengaruh tidak siginifikan terhadap peningkatan kinerja pemasaran dengan nilai koefisien Standardized sebesar 0,183.

Full Text: PDF