Seminar Universitas PGRI Semarang, PROSIDING SEMINAR NASIONAL PENDIDIKAN (SENDIKA) 2018

Font Size: 
DAMPAK PEMBERIAN HUKUMAN TERHADAP PERILAKU SISWA
Rochy Wulandhari, Joko Sulianto, Veryliana Purnamasari

Last modified: 2018-09-05

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan hukuman yang tepat bagi siswa, perilaku menyimpang, dan dampak hukuman yang diberikan terhadap perilaku siswa kelas V di SD Negeri Mangunharjo. Subyek penelitian ini adalah siswa kelas V SD Negeri Mangunharjo. Jenis penelitian ini adalah kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Sumber  data dalam penelitian ini adalah hasil observasi hukuman dan perubahan perilaku siswa, wawancara dengan guru, dan angket siswa. Data dalam penelitian ini dikumpulkan dengan metode observasi, wawancara, angket, dan dokumentasi. Berdasarkan hasil analisis data penelitian ditemukan perilaku menyimpang yang sering dilakukan oleh siswa kelas V di SD Negeri Mangunharjo antara lain berkelahi, berlari-lari di ruang kelas, dan bercakap-cakap dalam kelas. Hukuman yang tepat diberikan kepada siswa adalah hukuman yang positif dan membangun secara mental, spiritual, serta rasio. Dampak hukuman yang diberikan terhadap perilaku siswa menunjukkan presentase sebanyak siswa tidak mengulangi 58%, malu 30%, mengeluh 16,1%, menyesal 43,5%, dan mengulangi 14,5%. Hasil pemberian hukuman terhadap perilaku siswa yang telah dilakukan menunjukkan bahwa hukuman dapat dijadikan sebagai salah satu media yang dapat merubah perilaku siswa sesuai dengan stimulus yang diberikan.

Kata Kunci: Dampak, Hukuman, Perilaku

 

Abstract: This study aims to determine and describe the appropriate punishment for students, deviant behavior, and the impact of punishment given to the behavior of grade V students in SD Negeri Mangunharjo. The subject of this research is the students of grade V SD Negeri Mangunharjo. This type of research is qualitative with case study approach. Sources of data in this study are the results of observation of penalties and changes in student behavior, interviews with teachers, and student questionnaires. The data in this research was collected by observation method, interview, questionnaire, and documentation. Based on the results of analysis of research data found deviant behavior that is often done by grade V students in SD Negeri Mangunharjo among others fighting, running in the classroom, and conversing in the classroom. The right punishment given to students is a positive punishment and builds mentally, spiritually, and reasonably. The impact of punishment given on student behavior indicates percentage as many students do not repeat 58%, embarrassed 30%, complained 16.1%, regretted 43.5%, and repeated 14.5%. The results of punishment on student behavior that has been done shows that the punishment can be used as a medium that can change student behavior in accordance with the stimulus provided.

Keywords: Impact, Punishment, Behavior