Seminar Universitas PGRI Semarang, SENATIK 2017

Font Size: 
ANALISIS KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS SISWA DENGAN GAYA BELAJAR VISUAL PADA MATERI POLA BILANGAN KELAS VIII SMP NEGERI 2 MRANGGEN
Irna Budi Astuti, Sunandar Sunandar, Ida Dwijayanti

Last modified: 2017-09-28

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan komunikasi matematis siswa kelas VIII dengan gaya belajar visual. Dengan ciri – ciri orang visual akan sangat mudah melihat atau membayangkan apa yang dibicarakan dengan gambar yang berhubungan dengan kata atau perasaan dan mereka akan mengerti suatu informasi bila mereka melihat kejadian, melihat informasi baik tertulis atau dalam bentuk gambar. Penelitian Qualitatif Reaserch dan bersifat deskriptif dengan subjek penelitian sembilan siswa kelas VIII F dengan kemampuan sedang. Pengambilan sampel dilakukan porposive sampling. Hasil penelitian ini adalah kemampuan komunikasi matematis siswa dengan gaya belajar visual mampu menghubungkan benda nyata ke dalam ide-ide matematika, mampu menyatakan peristiwa sehari-hari dengan simbol-simbol matematika dalam menyajikan ide-ide matematika, mampu menjelaskan ide, situasi sehari-hari dan relasi matematika secara tertulis dengan gambar, kurang mampu memahami dan mengevaluasi ide-ide matematika dalam menyelesaikan permasalahan dan kurang mampu mengkomunikasikan kesimpulan jawaban permasalahan sehari-hari sesuai dengan pertanyaan.

Kata Kunci: Kemampuan Komunikasi Matematis, Gaya Belajar Visual.


Full Text: PDF