Seminar Universitas PGRI Semarang, Upaya Meningkatkan Kualitas Pembelajaran melalui Lesson Study

Font Size: 
PENGGUNAAN KARTU UNSUR DALAM PEMBELAJARAN KIMIA MELALUI LESSON STUDY BERBASIS SEKOLAH (LSBS)
Siti Ekowati

Last modified: 2012-08-09

Abstract


Mengacu pada Undang-Undang RI Nomor 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen, bahwa guru harus memiliki empat macam kompetensi meliputi, kompetensi pedagogik, kompetensi kepribadian, kompetensi sosial dan kompetensi profesional. Kompetensi profesional menuntut guru memiliki kemampuan untuk menguasai substansi bidang studi, struktur, materi kurikulum, memanfaatkan teknologi dan meningkatkan kualitas pembelajaran. Seringkali guru menemui kesulitan dalam menentukan desain pembelajaran yang akan digunakan, walaupun banyak kesempatan pelatihan telah diikuti. Hal ini dapat terjadi karena pelatihan yang diikuti tidak berbasis pada permasalahan nyata di dalam kelas, hasil pelatihan hanya sebatas pengetahuan saja, tidak diterapkan pada pembelajaran di kelas secara berkesinambungan dan tidak ada keinginan untuk pengembangan lebih lanjut melibatkan teman sejawat. Berdasarkan kondisi ini perlu diterapkan suatu upaya pemberdayaan guru sebagai upaya peningkatkan kualitas pembelajaran melalui Lesson Study. Lesson Study dilaksanakan dalam tiga tahapan sebagai siklus yaitu tahap pertama perencanaan (Plan), tahap kedua pelaksanaan (Do) dan tahap ketiga refleksi (See) yang dilakukan secara berkelanjutan. Secara umum media adalah segala sesuatu yang dapat menyampaikan pesan dari pemberi pesan kepada penerima pesan. Media pembelajaran adalah media yang digunakan dalam pembelajaran, yaitu meliputi alat bantu guru dalam mengajar serta sarana pembawa pesan dari sumber belajar ke penerima pesan belajar (siswa). Sebagai penyaji dan penyalur pesan, media belajar dalam hal-hal tertentu bisa mewakili guru menyajiakan informasi belajar kepada siswa.

Pembelajaran kimia dengan menggunakan kartu unsur dilakukan pada kegiatan Lesson Study Berbasis Sekolah (LSBS). LSBS memiliki tahapan yang sama dengan Lesson Study MGMP. Perbedaan keduanya hanya pada peserta. LSBS diikuti oleh semua guru berbagai mapel di suatu sekolah

Penggunaan kartu unsur dalam pembelajaran kimia melalui Lesson Study Berbasis Sekolah (LSBS) menumbuhkan respon yang positif terhadap siswa. Hal ini dapat dilihat dari antusias siswa untuk mengikuti proses pembelajaran mulai dari perencanaan kartu unsur, mempelajari karakteristik unsur, presentasi hasil diskusi kelompok dan kegiatan evaluasi kelompok maupun individu. Bagi guru kegiatan LSBS yang melibatkan beberapa pengamat akan memberikan nilai positif yaitu bertambahnya rasa percaya diri untuk tampil di depan umum, senantiasa mau menerima kritik, saran dan melakukan koreksi terhadap kekurangan yang pernah dilakukan dalam proses pembelajaran sebelumnya. . Bagi observer dan guru kegiatan ini menumbuhkan banyak sekali gagasan untuk memperbaiki proses pembelajaran selanjutnya.

 

Kata Kunci: kartu unsur, LSBS


Full Text: PDF