Seminar Universitas PGRI Semarang, PROSIDING SEMINAR NASIONAL HIMA DAN PRODI PGSD 2017

Font Size: 
KEEFEKTIFAN MODEL PEMBELAJARAN GROUP INVESTIGATION BERBANTU MEDIA PAPAN BANDAR TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA KELAS III SDN GAJI GROBOGAN
Muhammad Wisnu Muttaqin, Ernawati Saptaningrum, Iin Purnamasari

Last modified: 2018-03-12

Abstract


Abstrak

Kemampun siswa dalam materi bangun datar masih rendah. Hal tersebut disebabkan kurang aktifnya siswa dalam proses pembelajaran, terutama pada materi bangun datar kelas III, serta pembelajaran yang terkesan monoton, kurang inovasi dan belum menggunakan media dalam proses pembelajaran. Penggunaan model group investigation berbantu media papan bandar dapat membantu siswa dalam pembelajaran bangun datar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil belajar siswa dalam materi bangun datar dengan menggunakan model pembelajaran group investigation berbantu papan bandar di SDN Gaji Grobogan Tahun Pelajaran 2016/2017. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen dalam bentuk Pre-Experimental Design dengan desain penelitian One Group Pretest-Posttest Design. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas III SDN Gaji Grobogan tahun pelajaran 2016/2017. Sampel yang diambil adalah 30 siswa kelas III dengan menggunakan teknik sampling jenuh. Data dalam penelitian ini diperoleh melalui tes. Data analisis menggunakan uji t. Berdasarkan uji t, diketahui thitung > ttabel (7,501 > 2,045) maka Ha diterima. Kesimpulannya model group investigation berbantu media papan bandar efektif terhadap hasil belajar matematika siswa kelas III SD Negeri Gaji Kabupaten Grobogan.

Kata Kunci: model pembelajaran group investigation, media papan bandar, hasil belajar matematika.

 

Abstact

The students ability in two-dimentional figure material is still low. It is because the students are less active in the learning process, especially in twodimentional figure material for 3rd grade, also monotonous learning, less innovation and teacher have not use any media in learning process. The use of a group investigation learning model assisted by the papan bandar media can help students in learning two-dimentional figure. The aim of this study is to find out the student learning outcomes on two-dimentional figure material by using a group investigation learning model assisted by the papan bandar media in SDN Gaji Grobogan year 2016/2017. This type of study is an experimental study in the form of Pre-Experimental Design with study design One Group Pretest-Posttest Grobogan year 2016/2017. Samples taken are 30 students of 3rd grade by using saturated sampling technique. The data on this study were obtained by the test. Data analysis using t test. Based on the t test, is known tcount  > ttable (7,501 > 2,045) then Ha is accepted. The conclusion group investigation model assisted by the papan bandar media is effective to the mathematic learning result for 3rd grade student of SDN Gaji Grobogan.

Keywords : group investigation learning model, papan bandar media, mathematic learning result.


Full Text: PDF