Seminar Universitas PGRI Semarang, SEMINAR HASIL-HASIL PENELITIAN 2017

Font Size: 
ANALISIS EKSPEKTASI KEBIJAKAN: MENGUKUR KEBERHASILAN PROGRAM TAX AMNESTY
Rosalina Ginting, Aryan Eka Prastya Nugraha, David Firna Setiawan

Last modified: 2017-11-02

Abstract


Tujuan penelitian ini yaitu menganalisis hasil dari program Tax Amnesty yang berlangsung selama hampir 1 tahun di Indonesia dengan mengukur tingkat keberhasilannya dengan menggunakan beberapa indikator. Partisipasi wajib pajak, jumlah repatriasi dan kontribusi penerimaan pajak. Beberapa hal tersebut digunakan untuk menentukan tingkat keberhasilan dari program Tax Amnesty. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu analisis deskriptif bersumber dari kajian literatur ilmiah. Hasil menunjukkan program Tax Amnesty yang sudah berlangsung dianggap berhasil karena telah mengumpulkan hampir 4.855 trilyun rupiah dari deklarasi, sedangkan tebusan sebesar 114 trilyun dan penerimaan sebesar 135 trilyun. Angka tersebut menunjukkan keberhasilan dalam mengumpulkan harta dari para wajib pajak, namun dari segi target dianggap masih sangat jauh. Partisipasi pajak tingkat ketercapaiannya masih rendah. hanya 956 ribu WP, repatriasi aset luar negeri juga masih sangat minim. Kami menyimpulkan tingkat keberhasilan jika diukur dengan 3 indikator tersebut masih sangat jauh dari harapan.
Kata Kunci: partisipasi, repatriasi, kontribusi, tax amnesty

Full Text: PDF 62-66