Seminar Universitas PGRI Semarang, SNSE III 2016

Font Size: 
Pemberdayaan Entrepreneurship: Implementasi Teori-U dalam Bioteknologi Praktis Berbasis Stem
Nuryani Rustaman

Last modified: 2016-09-28

Abstract


Makalah ini membahas tentang pentingnya pembelajaran berorientasi entrepreneurship, khususnya praktek perkuliahan Bioteknologi yang interdisiplin dalam pendidikan sains. Teori-U ditawarkan untuk didampingkan dengan pendekatan Science-Technology-Engineering-Mathematics (STEM) dalam menghadapi pasar bebas dan masyarakat ekonomi asean (MEA). Kemiripan pandangan Teori-U dan pendekatan STEM yang menekankan Engineering practice dan cross-cutting concept-nya menginspirasi penulis untuk mengubah cara pandang pendidik calon guru dalam memberdayakan entrepreneurship. Teori U yang menekankan learning environment dan learning cycle yang lebih kontekstual dan mencakup Observing-Reflect-Plan-Act (ORPA) dipandang beririsan dengan prinsip pembelajaran berpendekatan STEM yang memfasilitasi pembelajaran sains dengan pikir-desain-buat-uji (PDBU). Penekanan Engineering practice design (praktek rancang rekayasa) diperkirakan lebih cocok mengarahkan Bioteknologi untuk menjadi Biorekayasa. Pendidikan STEM memfasilitasi pembelajaran inkuri yang mengintegrasikan scientific literacy, Technological and Engineering Literacy. Dalam makalah ini diungkap transisi entreprenership di kalangan saintis dan engineer, konsep dan tujuan pendidikan STEM, pola integrasi STEM, kesejalanan pendidikan STEM dengan Kurikulum 2013, karakteristik pembelajaran sains berbasis pendidikan STEM yang membedakannya dari pembelajaran dan penilaian konvensional. Teori-U di Indonesia membuka peluang mengarahkan generasi muda untuk menjadi dirinya sendiri dalam bidang pekerjaan yang diminatinya dan juga mengingatkan calon pemimpin (termasuk pendidik calon guru) untuk memberdayakan entrepreneurship secaca seimbang aspek mind-heart-act/will-nya. Dengan cara demikian ketergantungan masyarakat Indonesia menjadi PNS atau pekerja akan teratasi, selain pemberdayaan entrepreneurship yang membuka peluang untuk membuka lapangan kerja yang cukup menjanjikan.

Full Text: PDF