Seminar Universitas PGRI Semarang, PROSIDING SEMINAR NASIONAL PENDIDIKAN (SENDIKA) 2018

Font Size: 
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TYPE PICTURE AND PICTURE BERBANTU PERMAINAN MONOPOLI TERHADAP HASIL BELAJAR IPS KELAS V SD N 01 SURADADI KAB TEGAL
Sofiyana Rahmawati

Last modified: 2018-09-05

Abstract


Penelitian ini dilatarbelakangi oleh hasil belajar siswa kelas V SD Negeri 01 Suradadi Kab Tegal yang kurang baik dalam pembelajaran IPS. Untuk meningkatkan hasil belajar siswa, peneliti menggunakan model pembelajatran kooperatif tipe Picture And Picture. Berbantu permainan monopoli. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe Picture And Picture berbantu permainan monopoli terhadap hasil belajar IPS kelas V SD Negeri 01 Suradadi Kab Tegal. Desain penelitian yang digunakan adalah One-Group Pretest-Posttest Design. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini yaitu observasi, dokumentasi dan tes. Hasil dari penelitian yang telah dilaksanakan yaitu model pembelajaran kooperatif tipe Picture And Picture berbantu permainan monopoli berpengaruh terhadap hasil belajar IPS kelas V SD Negeri 01 Suradadi Kab Tegal. Hal tersebut dibuktikan dengan hasil thitung lebih besar dari ttabel yaitu 3,47668 > 1,72913 dengan perolehan hasil rata-rata nilai pretest 57 dan rata-rata posttest 72.

Kata kunci : Model Picture And Picture, Media permainan monopoli, Hasil belajar, IPS

 

Abstract: This research is motivated by the result of the study of the students of grade V SD Negeri 01 Suradadi Kab Tegal which is not good in IPS learning. To improve student learning outcomes, the researcher uses the model of cooperative learning type Picture And Picture Helpful monopoly game. The purpose of this study is to determine the effect of cooperative learning model type Picture And Picture assisted game monopoly on the results of learning IPS class V SD Negeri 01 Suradadi Kab Tegal. The research design used is One-Group Pretest-Posttest Design. The instruments used in this research are observation, documentation and test. The results of the research that has been implemented is a model of cooperative learning Picture and Picture type helped monopoly game affect the learning outcomes IPS class V SD Negeri 1 Suradadi Kab Tegal. This is evidenced by the tcount is greater than ttable that is 3.47668> 1.72913 with the result of the average value of pretest 57 and average posttest 72.

Keywords: Picture and Picture Model, Monopoly game media, Learning outcomes, IPS


Full Text: PDF