Seminar Universitas PGRI Semarang, MATHEMATICS AND SCIENCES FORUM 2014

Font Size: 
IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS PERMAINAN TRADISIONAL MELALUI PEMBELAJARAN SAINS UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN KONSEP SISWA
Muhammad Syaipul Hayat, Fenny Roshayanti, Filia Prima Artharina

Last modified: 2014-11-18

Abstract


Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui peningkatan penguasaan konsep siswa dalam pembelajaran sains melalui penerapan model pembelajaran berbasis permainan tradisional. Research and depelovment (R & D) digunakan sebagai metodologi dalam penelitian ini dengan mixed-method yang digunakan untuk menganalisis data yang diambil. Subjek penelitian yang digunakan adalah siswa Sekolah Menengah Pertama pada lima Kabupaten yang tersebar di wilayah Jawa Tengah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penguasaan konsep siswa berkembang dengan baik selama mengikuti pembelajaran melalui model pembelajaran sains berbasis permainan tradisional. Hal tersebut dibuktikan dengan hasil tes siswa kelas VII pada pada materi pencemaran lingkungan. Data tes ini kemudian dianalisis menggunakan uji Anava untuk mengetahui adanya pengaruh penerapan model pembelajaran berbasis permainan tradisional pada setiap kabupaten terhadap penguasaan konsep siswa selama mengikuti pembelajaran. Hasil uji Anava menunjukkan keterangan berbeda nyata antara penguasaan konsep siswa satu Kabupaten dengan Kabupaten lainnya. Secara keseluruhan dari kelima Kabupaten yang digunakan sebagai sampel penelitian menunjukkan peningkatan penguasaan konsep secara signifikan. Data tersebut menunjukkan hasil yang positif, sehingga dengan demikian pembelajaran yang dilakukan melalui model pembelajaran berbasis permainan tradisional dapat meningkatkan penguasaan konsep siswa.

Kata kunci: pembelajaran sains, permainan tradisional, penguasaan konsep.


Full Text: 367-374