Seminar Universitas PGRI Semarang, SEMINAR NASIONAL HASIL PENELITIAN 2016

Font Size: 
PENGEMBANGAN MULTIMEDIA PENDIDIKAN UNTUK INOVASI PEMBELAJARAN
Normalasarie Normalasarie

Last modified: 2017-01-09

Abstract


Penelitian pengembangan ini bertujuan menghasilkan multimedia pembelajaran yang layak digunakan untuk media pembelajaran, menghasilkan SDM yang kompeten dalam bidang teknologi pendidikan, yakni terampil dalam segala pemecahan masalah belajar mahasiswa melalui cara yang khas, dan mampu menghasilkan output yang berkualitas yang nantinya berperan untuk pembangunan bangsa. Pengembangan multimedia menggunakan model Borg & Gall melalui empat tahapan yaitu analisis kebutuhan, mengembangkan desain pembelajaran, produksi media pembelajaran, dan evaluasi. 30 mahasiswa dilibatkan dalam uji coba perorangan, uji coba kelompok kecil dan uji coba lapangan. Data yang dikumpulkan dari ahli materi, ahli media, dan mahasiswa. Instrument pengumpulan data berupa angket, dan hasil tes belajar. Data hasil penilaian mahasiswa terhadap media CD Pembelajaran diperoleh dari beberapa aspek meliputi aspek tampilan, kemenarikan, Bahasa, dan pengoprasian. Aspek tampilan 80% memberikan tampilan sangat layak dan layak, untuk aspek kemenarikan sebanyak 26 orang mahasiswa dari 30 subyek uji coba dengan nilai rata-rata 86,6 %, aspek Bahasa diketahui bahwa sebanyak 29 orang siswa dari 30 subyek uji coba yang memberikan kualifikasi sangat layak dan layak dengan nilai 96,6%, aspek pengoperasian sebanyak 28 mahasiswa dari 30 subyek uji coba memberikan kualifikasi sangat layak dan layak dengan nilai rata-rata 93,3%. Penggunaan multimedia sangat efektif terhadap tingkat penguasaan pengetahuan factual, konsep, dan prosedural dalam pembelajaran.Kata Kunci: Pengembangan Multimedia Inovasi Pembelajaran

Full Text: 385-394