Seminar Universitas PGRI Semarang, SEMINAR NASIONAL HASIL PENELITIAN 2016

Font Size: 
PROFIL KETERAMPILAN PROSES SAINS (KPS) SISWA SMP NEGERI SE-KOTA SEMARANG
Layyinatus Sifah, Sumarno Sumarno

Last modified: 2017-01-09

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui profil keterampilan proses sains siswa. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Sampel yang digunakan adalah 366 siswa kelas VIII SMP Negeri se-Kota Semarang yang diambil dengan menggunakan teknik proportionate statified random sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan soal pilihan ganda, observasi dan wawancara guru. Analis data menunjukkan bahawa keterampilan proses sains siswa SMP Negeri se-Kota Semarang tergolong “cukup dan kurang” (cukup 57.92%, kurang 11.2%). Aspek tertinggi terdapat pada aspek “observasi” dengan rata-rata 79.5 pada kategori baik, sedangkan aspek terendah yaitu aspek “mengajukkan pertanyaan” dengan rata-rata 26.91. Faktor yang mempengaruhi keterampilan proses sains yaitu kurang lengkapnya sarana prasaraan sekolah, pembiasaan guru dalam mengajarkan keterampilan proses sains serta rasa ingin tahu dan motivasi siswa.Kata Kunci: Ketrampilan Pros es Sains , SMP N s e-Kota Semarang

Full Text: 371-384