Seminar Universitas PGRI Semarang, SEMINAR NASIONAL HASIL PENELITIAN 2016

Font Size: 
MENGASUH BERKESADARAN BERDASARKAN TAHAP PERKEMBANGAN KELUARGA KEDUA
Arri Handayani, Padmi Dhyah Yulianti, Ngurah Ayu Nyoman, Agus Setiawan

Last modified: 2017-01-09

Abstract


Keluarga yang efektif akan mampu memunculkan generasi yang sehat secaraoptimal; baik secara fisik dan psikis. Penerapan pola asuh yang tepat; yaitu polaasuh berkesadaran (mindful parenting) menjadi dasar untuk mewujudkan kondisi ideal tersebut. Mindful parenting bercirikan orang tua mampu mendengarkan dengan penuh perhatian, berbicara dengan penuh empati, memahami dan menerima anak tanpa menghakimi, adanya pengendalian emosi, sikap bijaksana dan tidak berlebihan, serta memiliki welas asih. Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini, yaitu diperolehnya profil pola asuh berkesadaran berdasarkan tahap perkembangan keluarga. Metode pengumpulan data menggunakan angket, wawancara dan dokumentasi dengan menggunakan analisis deskriptif. Subyek dalam penelitian ini melibatkan 30 orangtua, baik ibu maupun ayah. Hasil yang diperoleh dari, pola asuh berkesadaran pada tahap perkembangan keluarga sedang mengasuh anak (anak tertua adalah bayi sampai umur 30 bulan); (1) pola asuh cenderung otoriter, dimana orangtua sebagai pengambil keputusan terhadap segala kebutuhan anak, sehingga anak kurang mendapatkan ruang untuk bereksplorasi, (2) pola asuh yang lebih demokratis, dimana orangtua selalu mengkomunikasikan segala keperluan yang dibutuhkan anak serta melibatkan anak dalam pengambilan keputusan (3) serta pola asuh berkesadaran (mindful parenting), dimana orangtua (khususnya ibu) mampu mendengarkan dengan penuh perhatian, berbicara dengan penuh empati, memiliki pemahaman dan penerimaan, memiliki pengelolaan emosi yang baik saat berinteraksi dengan anak. Keluarga yang menerapkan pola asuh mindfull parenting memiliki perbandingan 1:10 dari subyek yang telah diwawancarai.Kata Kunci: Pola asuh berkesadaran (mindful parenting), tahap perkembangan keluarga (family life cycle)

Full Text: 186-194