Seminar Universitas PGRI Semarang, lpf2013

Font Size: 
Studi Pengaruh Konsentrasi Dopan pada Polianilin Nanofiber: Sintesis dan Karakterisasi Spektroskopi Infra- Red
Ngurah Ayu Ketut Umiati, Kuwat Triyanta, Kamsul Abraha

Last modified: 2013-09-29

Abstract


Polianilin merupakan polimer terkonjugasi yang mempunyai sifat unik diantaranya memiliki sifat kimia doping-dedoping melalui reaksi asam basa sederhana reversibel. Reaksi asam basa sederhana reversible inilah yang memungkinkan untuk mengontrol solubilitas, konduktivitas dan aktivitas optiknya. Telah dilakukan polimerisasi interfasial pada monomer aniline dengan ammonium peroxydisulfat sebagai oksidan, toluen sebagai fasa air serta sebagai dopan digunakan HCl dengan konsentrasi yang bervariasi. Hasil yang didapat berupa polianilin nanofiber kemudian dikarakterisasi gugus fungsional yang ada melalui Fourier Transform Infra Red Spectroscopy (FTIR). Dari analisa FTIR ini dapat diperoleh informasi karakteristik dan justifikasi konduktivitas Polianilin
Kata Kunci : Polianilin nanofiber, FTIR

Full Text: PDF