Seminar Universitas PGRI Semarang, SEMINAR NASIONAL BIMBINGAN DAN KONSELING 2018

Font Size: 
PENGEMBANGAN MODEL BIMBINGAN KELOMPOK TEKNIK PERMAINAN SIMULASI BERBASIS TOKEN ECONOMY UNTUK MENINGKATKAN KONSEP DIRI POSITIF SISWA TUNARUNGU
Erlin Fitria, Dian Yudhawati

Last modified: 2018-07-21

Abstract


Dalam penelitian ini, peneliti akan mengembangkan model bimbingan kelompok teknik permainan simulasi berbasis token economy. Layanan bimbingan kelompok adalah salah satu upaya yang ditempuh untuk mengembangkan aspek kepribadian dalam diri seseorang. Salah satunya adalah konsep diri positif. Teknik token economy adalah suatu kegiatan yang dapat meningkatkan, mengajarkan mengurangi, dan memelihara perilaku. Penggunaan teknik token economy akan memberikan penguatan positif karena dalam token economy, apabila siswa menunjukkan perilaku yang diinginkan maka akan diberikan hadiah (reward) yaitu kepingan yang memiliki nilai dan dapat ditukar sesuai dengan barang yang disukai subyek. Hasil penelitian  menunjukkan bahwa berdasarkan uji-t diperoleh nilai signifikansi 0,028 sedangkan derajat kepercayaan 0,05. Maka 0,028<0,05 yang artinya model bimbingan kelompok teknik permainan simulasi berbasis token economy dapat meningkatkan konsep diri positif siswa tunarungu secara signifikan. Kesimpulannya model efektif digunakan untuk meningkatkan konsep diri positif pada siswa SLB.B Wiyata Dharma 1. Hasil penelitian ini dapat dijadikan referensi bagi guru SLB yang didampingi guru BK dalam pelaksanaan layanan bimbingan kelompok untuk siswa tunarungu, selain itu dapat dijadikan rujukan pengembangan layanan bimbingan konseling yang dikhususkan untuk siswa berkebutuhan khusus lainnya.

Full Text: PDF