Seminar Universitas PGRI Semarang, SEMINAR NASIONAL BIMBINGAN DAN KONSELING 2018

Font Size: 
PENDEKATAN KOGNITIF SOSIAL BERBASIS PERMAINAN TRADISIONAL JAWA DALAM MENINGKATKAN KECERDASAN SOSIAL SISWA
Arif Setiawan

Last modified: 2018-07-21

Abstract


Penulisan Artikel ini bertujuan untuk mengkaji penerapan pendekatan Kognitif Sosial berbasis PermaInan Tradisional Jawa dalam meningkatkan Kecerdasan Sosial Siswa. Fenomena kehidupan generasi muda saat ini  memperlihatkan keperhatinan dari segi kecerdasan sosialnya. Etika sudah mulai hilang, sikap empati , sikap hormat kepada teman sebaya. Kepekaan generasi muda dalam mersepon secara negatif berbagai kejadian, sangat terkait dengan kecerdasan sosialnya. Kecerdasan sosial dapat dikembangkan melalui pendekatan Kognitif Sosial. Kognitif sosial merupakan konseling yang terintegrasi pada tingkah laku. Dasar pemikirannya adalah belajar dengan cara mengamati perilaku individu, sebagaian perilaku individu diperoleh sebagai hasil belajar melalui pengamatan atas tingkah laku yang ditampilkan oleh orang yang dijadikan sebagai model. Tujuan pendekatan Kognitif sosial adalah memperoleh perilaku baru. Pendekatan kognitif sosial dapat dikembangkan dengan berbasis budaya yaitu permainan tradisional jawa. Permainan tradisional  mengstimulasi terjadinya interaksi secara fisik dan emosional para pemainnya. Penggunaan pemainan tradisional dapat mengembangkan kecerdasan sosial siswa, di samping itu dapat menjadikan siswa mengenal permainan tradisional yang ada di daerahnya.

Full Text: PDF