Seminar Universitas PGRI Semarang, PROSIDING SEMINAR NASIONAL HIMA DAN PRODI PGSD 2017

Font Size: 
PENGEMBANGAN MEDIA WAYANG TEMATIK PADA TEMA INDAHNYA NEGERIKU SEBAGAI PENDUKUNG SCIENTIFIC APPROACH KELAS IV SEKOLAH DASAR
Hersa Zafira, Filia Prima Artharina, Diana Endah Handayani

Last modified: 2018-03-12

Abstract


Abstrak

Latar belakang yang mendorong penelitian ini adalah proses pembelajaran yang tidak menarik perhatian siswa, belum menggunakan media tematik, dan suasana pembelajaran yang kurang menyenangkan. Jenis penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan oleh Borg & Gall. Subjek dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IV SD Negeri 08 Tanjungrejo Kudus dan SD Negeri 03 Klaling Kudus tahun ajaran 2016/2017. Subjek sebanyak 33 siswa. Data dalam penelitian ini diperoleh melalui wawancara, kuesioner (analisis kebutuhan siswa, analisis kebutuhan guru, respon siswa, validasi ahli media dan materi dan scientific approach), observasi dan dokumentasi. Dari hasil penelitian, respon siswa memperoleh persentase 97,43% di SD N 08 Tanjungrejo dan 98,75% di SD N 03 Klaling serta angket scientific approach diperoleh persentase sebesar 90,38% di SD N 08 Tanjungrejo dan sebesar 97,00% di SD N 03 Klaling. Kesimpulannya adalah media wayang tematik layak digunakan dan dapat dijadikan sebagai pendukung scientific approach pada tema Indahnya Negeriku siswa kelas IV sekolah dasar.

Kata kunci: Pengembangan, Media Wayang Tematik, Tema Indahnya Negeriku, Scientific Approach

 

Abstract

The background that drives this research is the learning process that still tends to make students bored. Lessons that do not attract the attention of students, lessons that have not used thematic media, and learning atmosphere that seemed less fun. This type of research is research and development by Borg & Gall. Subjects in this study were all students of grade IV SD Negeri 08 Tanjungrejo Kudus and SD Negeri 03 Klaling Kudus academic year 2016/2017. Subjects as many as 33 students. Data in this study were obtained through interviews, questionnaires (questionnaire analysis of student needs, questionnaire of teacher needs analysis, student response questionnaire, questionnaire validation of media and material experts and scientific approach questionnaire), observation and documentation. From the questionnaire of student response get percentage 97,43% in SD N 08 Tanjungrejo and 98,75% in SD N 03 Klaling and also scientific questioner Approach is obtained percentage of 90,38% in SD N 08 Tanjungrejo and equal to 97,00% in SD N 03 Klaling. The conclusion is the thematic media is worthy of use and can be used as a supporter of the scientific approach on the theme of Indahnya Negeriku fourth grade elementary school students.

Keywords: Development, Media Wayang Thematic, Indahnya Negeriku Theme, Scientific Approach


Full Text: PDF