Seminar Universitas PGRI Semarang, SEMINAR NASIONAL PGSD 2017

Font Size: 
MODEL PEMBELAJARAN THINK PAIR SHARE BERBANTU MEDIA CD INTERAKTIF TERHADAP HASIL BELAJAR IPA
Mun’im Fadhlur Rahman Humami, Henry Januar Saputra, Choirul Huda

Last modified: 2018-08-14

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Keefektifan model pembelajaran Think Pair Share sebagai inovasi guru untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas V SD Negeri Peterongan Semarang tahun ajaran 2016/2017. Bentuk penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dalam bentuk Pre Experimental Design dengan desain penelitian One Group Pretest-Posttest Desaign. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan tes, observasi, dan dokumentasi. Teknik sampling yang digunakan adalah Purposive sampling. Hasil pengujian hipotesis pada hasil belajar siswa aspek kognitif menunjukkan bahwa thitung= 7,731 dan tt el dengan taraf signifikan 5% = 2,048 karena thitung > tt el maka penggunaan model pembelajaran Think Pair Share berbantu media CD Interaktif efektif terhadap hasil belajar IPA siswa kelas V SD Negeri Peterongan Semarang. Rata-rata nilai pretest 63,62, rata-rata nilai posttest 80. Sedangkan Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) adalah 70. Kesimpulannya bahwa model pembelajaran Think Pair Share berbantu media CD Interaktif efektif terhadap hasil belajar siswa.

Full Text: PDF