Seminar Universitas PGRI Semarang, SEMINAR HASIL-HASIL PENELITIAN 2017

Font Size: 
ANALISIS KEMAMPUAN MENULIS SISWA PADA MATERI IPA SD DI KOTA SEMARANG
Ikha Listyarini, Henry Januar Saputra, Kiswoyo Kiswoyo

Last modified: 2017-11-03

Abstract


Salah satu keterampilan berbahasa adalah keterampilan menulis. Menulis merupakan proses penuangan ide atau gagasan dalam bentuk paparan bahasa tulis berupa rangkaian simbol-simbol bahasa. Kegiatan menulis merupakan kegiatan aktif dan produktif. Dikatakan aktif, karena menulis akan membuat siswa aktif menuangkan ide, gagasan dalam sebuah tulisan yang sistematis.Dari hasil penelitian tentang Analisis Kemampuan Menulis Siwa pada Materi IPA SD di Kota Semarang dengan menggunakan materi adaptasi makhluk hidup, hasil yang diperoleh pada kelas VIA kemampuan menulis pada siswa SDN Rejosari 03 Semarang menunjukkan kriteria yang mendapat nilai sangat baik berjumlah 6 siswa dengan persentase 30%, sedangkan yang mendapat kriteria baik berjumlah 14 siswa dengan persentase 70%. Untuk kelas VIB yang mendapat kriteria nilai sangat baik berjumlah 8 siswa dengan persentase 38,09%, sedangkan untuk kriteria baik berjumlah 13 siswa dengan persentase 61,9%. Untuk kelas VI di SDN Bugangan 3 Semarang yang mendapat nilai sangat baik berjumlah 9 siswa dengan persentase 37,5%, sedangkan yang mendapat kriteria baik berjumlah 15 siswa dengan persentase 62,5%. Dari hasil aspek kriteria yang meliputi tema, isi, diksi, kerapian, ejaan dalam penilaian kemampuan menulis di kelas VIA adalah aspek tema dengan rata-rata 4,2, isi dengan rata-rata 3,2, diksi dengan rata-rata 3, kerapian rata-rata 2,8, ejaan rata-rata 2,6. Dari hasil data yang didapat maka nilai rata-rata terendah pada kriteria ejaan dengan indikator tata tulis, penulisan huruf, dan tanda baca. Sedangkan dari hasil aspek kriteria yang meliputi tema, isi, diksi, kerapian, ejaan dalam penilaian kemampuan menulis di kelas VIB adalah aspek tema dengan rata-rata 4, isi dengan rata-rata 3,14, diksi dengan rata-rata 2,95, kerapian rata-rata 2,9, ejaan rata-rata 3. Dari hasil data yang didapat maka nilai rata-rata terendah pada kriteria kerapian dengan indikator tulisan rapi, tidak ada coretan, dan tulisan bersih. Hasil yang diperoleh pada kelas VI kemampuan menulis karangan deskripsi pada siswa SDN Bugangan 3 Semarang menunjukkan aspek tema dengan rata-rata 4, isi dengan rata-rata 3,04, diksi dengan rata-rata 2,75, kerapian dengan rata-rata 2,8, dan ejaan dengan rata-rata 3. Dari hasil data yang didapat maka nilai rata-rata terendah pada kriteria diksi dengan indikator pilihan kata yang tepat dan selaras (dalam penggunaannya) untuk mengungkapkan gagasan sehingga diperoleh efek tertentu (seperti yang diharapkan). Ada beberapa faktor yang mempengaruhi kemampuan menulis deskripsi pada siswa SD, antara lain pengalaman belajar anak yang kurang, siswa masih gemar dengan jenis karangan yang bentuknya cerita, siswa malas berpikir mencari ide-ide yang bervariasi, lingkungan kurang mendorong siswa untuk gemar menulis, dan siswa cepat merasa bosan dalam mengekspresikan sesuatu dalam bentuk tulisan.
Kata Kunci: kemampuan menulis, karangan, deskripsi

Full Text: PDF 720-727