Seminar Universitas PGRI Semarang, SEMINAR HASIL-HASIL PENELITIAN 2017

Font Size: 
ANALISIS KOMPARATIF LAJU PERTUMBUHAN IKAN BANDENG (Chanos chanos Forskall) PADA TAMBAK SISTEM SILVOFISHERY DAN NON SILVOFISHERY DI DESA WONOKERTO KABUPATEN PEKALONGAN
Laelatun Nadifah, Benny Diah Madusari, Hadi Pranggono

Last modified: 2017-11-02

Abstract


Tambak silvofishery merupakan sistem pertambakan kombinasi konservasi hutan mangrove dan lahan tambak yang prinsipnya
melindungi tanaman mangrove dengan menghasilkan komoditas perikanan. Produksi primer perairan di sekitar mangrove cukup
penting bagi kesuburan perairan karena mangrove mengangkut unsur hara dan detritus ke perairan pesisir. Tujuan Penelitian ini
untuk mengetahui perbandingan laju pertumbuhan ikan bandeng (Chanos chanos) pada tambak silvofishery dan non silvofishery
di Desa Wonokerto Kabupaten Pekalongan. Penelitian dilaksanakan pada tanggal 5–26 Oktober 2015 dengan pengambilan
sampel di Tambak bandeng Wonokerto Kabupaten Pekalongan dengan metode survey. Teknik pengambilan sampel dengan
metode Simple Random Sampling (acak sederhana), dilakukan secara acak ikan bandeng yang diambil dari 2 pasang tambak,
yang terdiri dari 2 sistem tambak silvofishery dan non silvofishery. Nilai SGR ikan bandeng pada tambak silvofishery lebih baik
dibandingkan tambak non silvofishery. Rata-rata bobot SGR tambak sistem silvofishery pada hari ke-7 sebesar 0,742, hari ke-14
sebesar 0,799, hari ke-21 sebesar 0,835, dan pada hari ke-28 sebesar 0,868. Sedangkan pada tambak non silvofishery hasil yang
diperoleh pada hari ke-7 di dapatkan nilai 0,574, hari ke-14 sebesar 0,594, hari ke-21 sebesar 0,618, dan pada hari ke-28 sebesar
0,643. Kualitas air tambak penelitian baik pada silvofishery dan Non silvofishery berada pada kisaran normal. Tambak
silvofishery memiliki kualitas air, yaitu: suhu 31,5 ᴼC, kecerahan 22,6 cm, Salinitas 29,6 ‰, pH 7,9, DO 5,1 dan nitrat 3,5 mg/l.
Sedangkan pada tambak Non Silvofishery memiliki kualitas air, yaitu: suhu 30,7 ᴼC, kecerahan 21,8 cm, Salinitas 31,5 ‰, pH
8,4, DO 4,4 dan nitrat 1,8 mg/l.
Kata kunci : Ikan Bandeng (Chanos chanos), Silvofishery, Laju Pertumbuhan

Full Text: PDF 406-414