Seminar Universitas PGRI Semarang, SEMINAR HASIL-HASIL PENELITIAN 2017

Font Size: 
STUDI EKSPLORASI RAGAM MOTIF BATIK DEMAK
Husni Wakhyudin, Qoriati Mushafanah, Rofian Rofian, Intan Rahmawati

Last modified: 2017-11-02

Abstract


Perkembangan batik Demak saat ini tidak lerlepas dari berbagai pengaruh daerah luar, dalam hal penciptaan motif. Sehingga bagi masyarakat umum menganggap batik Demak hampir sama dengan motif batik dari daerah lain. Namun dalam penciptaan setiap motif batik Demak, memiliki ciri khas yang tidak ada di daerah-daerah lainnya. Ciri khas yang mengangkat kekhususan daerah demak menjadi sumber ide dalam mengaktualisasikan motif-motif batik Demak. Tujuan penelitian ini adalah untuk (1) mengetahui karakteristik motif batik Demak, serta (2) mengetahui konsep ide penciptaan motif batik Demak. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif, alat pengumpul data yang digunakan observasi, wawancara dan dokumen, teknik validitas data menggunakan triangulasi data, teknik analisis data menggunakan teknik Miles dan Huberman. Hasilnya adalah perwujudan seluruh motif-motif batik Demak ide dasar penciptaannya merupakan refleksi dari lingungan dan alam sekitar, sosial dan budaya setempat yang menjadi ikon daerah Demak tersebut. Kesimpulannya karakteristik batik Demak mengalami perkembangan secara signifikan dalah hal penciptaan motif-motifnya.
Kata Kunci: Batik Demak, Karakterisitik, Motif Batik

Full Text: PDF 54-61